0
Pengalaman Berkaitan dengan Sensasi dan Persepsi
Posted by Unknown
on
10:19 PM
kali ini
saya akan memberikan beberapa pengalaman yang pernah saya alami yang berkaitan
dengan sensasi dan persepsi
tapi, sebelumnya
saya akan menjelaskan secara singkat apa itu sensasi dan persepsi agar kalian
semua mengerti dan ga terlalu pusing dengan 2 kata itu
Sensasi adalah proses manusia dalam menangkap stimuli melalui alat
indra yang yang terdiri atas energi fisik seperti cahaya, suara, dan panas.
Persepsi adalah cara kita menginterpretasikan
pesan yang telah diproses oleh sistem indrawi kita (sensasi)
berikut adalah
beberapa pengalaman saya tentang sensasi dan persepsi
Pengalaman ini
saya dapatkan ketika saya berlibur ke Bali. Ketika saya berlibur disana, saya
melihat sebuah tempat spa di depan hotel yang bernama "Anggita Spa",
di saat saya melihat nama itu saya merasakan sebuah sensasi dan persepsi dimana
saya teringat seorang teman saya yang bernama anggita dan kebetulan dia
menyukai kegiatan itu dan berpikir kalau tempat spa itu adalah kepunyaannya
kemudian saya
menanyakan kepadanya tentang hal itu dan dia tertawa karena apa yang saya pikir
salah, dan mulai saat itulah kami kembali lancar berkomunikasi stelah sblmnya
kami jarang berkomunikasi karna suatu masalah, dan karena persepsi itu lah yang
akhirnya membuat kami.... yaa u know lah apa yang terjadi hehe :D
Pengalaman
berikutnya yang saya akan bagi ialah ketika saya berpergian ke suatu mall, di
dalam lift mall tersebut saya melihat seseorang yang dari sikapnya dan
fisikinya seperti orang yang saya kenal dan saya berpikir kalau mungkin itu
temen saya ditambah lagi ketika saya tidak sengaja mencium parfum yang
digunakan seseorang tersebut, sensasi tersebut kembali menambah keyakinan saya kalau dia adalah temen saya. Saya ingin menegurnya tapi saya masih ragu, saya tunggu
hingga pintu lift terbuka dan orang tersebut keluar, ketika ia keluar ternyata
orang tersebut bukan lah temen saya, saya tidak mengenal sama sekali orang
tersebut
saya berpikir
betapa malunya kalau didalam lift td saya menegurnya, pasti semua orang yang di
dalam lift memperhatikan saya dan mereka mungkin juga akan berpikir klu saya
aneh -___-
Pengalaman
terakhir yang akan saya share adalah ketika di dalam lift sebuah mall, saya
berdua dengan temen saya masuk ke dalam lift, lalu saya bertanya kepada teman
saya, "kita mau ke lantai berapa ? " dia jawab "G" dengan
pronounce "ji", disini saya berpikir. ji dalam bahasa hokkian berarti
2 dan dlm bahasa inggris artinya huruf G, karena dia setengah keturunan hokkian, persepsi saya yang dia maksud adalah 2
pintu lift lantai
2 pun terbuka, ketika 1 langkah kaki saya diluar pintu lift, dia menarik saya
kembali ke dalam lift, saya bingung & sambil tertawa dia menjelaskan klu
yang dia maksud ialah lantai G, dan eksprsi muka bodoh, polos, malu semua
nyampur jadi 1
dan dia malah
semakin ketawa ngliat tingkah saya yg lakukan itu ckck
Sekian pengalaman saya yang berkaitan dengan sensasi dan persepsi,
semoga contoh dari pengalaman saya tadi dapat menambah ilmu kalian tentang apa
itu sensasi dan persepsi
Jangan lah mempersepsikan
secara langsung apa yang kita rasakan oleh panca indra kita sebelum kita
mempunyai suatu fakta tambahan lain yang membuat kita semakin yakin terhadap
apa yang kita pikirkan tersebut dan tetap lakukan apa yang telah kalian yakini
Dan maaf apabila terdapat
kesalahan, namanya juga manusia, ga ada yang sempurna :D